
Sekadar mau berbagi informasi saja, karena kadang kalau lagi selow saya suka nyari blog yang menyediakan informasi lomba blog, sekadar untuk menambal isi kantong. Bulan September 2019 ini lomba blog lagi luar biasa banyaknya, lho!
Blog Competition Trip Impian Bersama Watsons
Sumber: kompetisiblogwatsons.com
Hadiah:
Grand Prize Free ticket for 2 person to Thailand round trip + IDR 2.000.000 Watsons Shopping Voucher. 10 Pemenang lainnya: masing-masing IDR 300.000 Watsons Shopiing Voucher
Ketentuan Umum:
- Tema penulisan adalah Trip Impian ke Thailand atau Hongkong atau Malaysia atau Singapura atau Makau atau Taiwan dengan Watsons
- Platform WordPress, Blogger, TUmblr, dan domain self-hosted, dengan minimal usia blog 6 bulan.
- Tulisan berbentuk artikel pendek minimal 500 kata disertai materi foto atau video pribadi yang mendukung.
- Wajib pasang banner Watsons One Pass
Deadline: 15 September 2019
* * *
Kompetisi Penulisan dan Blog STOP Pneumonia
Sumber: stoppneumonia.id
Hadiah:
2 karya terbaik akan mendapatkan kesempatan melakukan perjalanan ke Sumba Barat (wilayah program Pneumonia Save the Children) selama 4 hari 3 malam + uang saku
Ketentuan Umum:
- Tema penulisan adalah Stop Pneumonia (dapat berupa testimoni, pengalaman pribadi, pengamatan, atau sebuah pemikiran)
- Panjang artikel minimal 700 kata
- Jika karya merupakan cerita tentang orang lain, pastikan untuk mendapatkan bukti tertulis kesediaan subyek sebagai narasumber
- Banyaknya likes dan share tulisan akan menjadi point penilaian
Deadline: 17 September 2019
Pengumuman: 24 September 2019
* * *
Picky Blog Competition
Hadiah:
Juara Pertama Rp500.000
Juara Kedua Rp250.000
Juara Ketiga Rp100.000
Viewer Terbanyak Rp100.000
Ketentuan Umum:
- Masuk web Picky.id lalu register/login dan tambahkan post dengan klik ‘New Post’
- Mampir ke tempat-tempat yang underrated (menarik tapi sepi pengunjung), cari data sebanyak-banyaknya tentang tempat itu.
Deadline: 17 September 2019
Pengumuman: 20 September 2019
* * *
The Ambition Call: Writing Competition
Hadiah:
Juara 1 Rp2.000.000
Juara 2 Rp1.500.000
Juara 3 Rp1.000.000
Favorit Rp500.000
Ide Kreatif Top up pulsa/Gopay/OVO senilai Rp200.000 untuk 10 blog kreatif
Ketentuan Umum:
- Kompetisi untuk menstimulasi diskusi publik dengan meningkatkan kesadaran khalayak umum mengenai perubahan iklim dan pencapaian ambisi dalam pemenuhan target NDC.
- Dapat menggunakan laporan The Ambition Call sebagai bahan
- Jumlah kata 800 – 1300 kata.
Deadline: 18 September 2019
Pengumuman: 18 Oktober 2019
* * *
Lomba Kreativitas Kebencanaan Tangguh Award 2019
Sumber: BPNB
Hadiah:
The Best of Category menerima hadiah sebesar Rp10 Juta. Selain itu juga akan diberikan hadiah total kepada 5 juara favorit dan 36 nominasi. Total seluruhnya Rp86 Juta Rupiah.
Ketentuan Umum:
- Selain blog, sudah ada lomba foto, video, poster, dan podcast. Blog bisa pakai platform apapun (termasuk blogdetik yang sudah bubar masih ditulis. heuheu…)
- Ada beberapa hyperlink.
- Submit ke bit.ly/tangguhawards2019
Deadline: 20 September 2019
Pengumuman: Oktober 2019
* * *
Rumahweb Blog Competition Periode I
Hadiah:
Juara 1 3 Juta Rupiah
Juara 2 2 Juta Rupiah
Juara 3 1 Juta Rupiah
3 Juara Favorit @ 500 Ribu Rupiah
Ketentuan Umum:
- Tema “Mengapa Domain Penting untuk Bisnis”.
- Lima persen penilaian berdasarkan posisi di Google Search Engine
- Tulisan 400 – 1000 kata
Deadline: 20 September 2019
Pengumuman: 27 September 2019
* * *
Lomba Blog “Ayo Cek KLIK Sebelum Belanja”

* * *
Lomba Blog #BicaraSawit
Hadiah:
Macbook Air, Samsung Galaxy Tab S5e, Kindle, Smartphone XiaoMi untuk 3 pemenang favorit dengan like terbanyak serta total uang tunai 25 juta rupiah!
Ketentuan Umum:
- Tuliskan tentang ‘sawit kuat Indonesia hebat’
- Tulisan 300 – 600 kata
- Upload salah satu foto artikel ke IG
Deadline: 22 September 2019
* * *
Blog Competition Qwords Anniversary
Hadiah:
Juara 1 3 Juta Rupiah
Juara 2 2 Juta Rupiah
Juara 3 1 Juta Rupiah
Ketentuan Umum:
- Tema ‘Peran Website Dalam Bisnis Online’
- Minimal 700 kata
- Pasang banner
- Engagement artikel jadi kriteria penilaian
Deadline: 30 September 2019
Pengumuman: 7 Oktober 2019
* * *
Blibli Seller Blog Competition
Hadiah:
Juara 1 Voucher belanja Blibli.com 3 Juta
Juara 2 Voucher belanja Blibli.com 2 Juta
Juara 3 Voucher belanja Blibli.com 1 Juta
Ketentuan Umum:
– Tema ‘Bersiap Hadapi Lonjakan Persanan di Harbolnas Blibli.com’
– Artikel minimal 500 kata
Deadline: 30 September 2019
Pengumuman: 7 Oktober 2019
Kurang banyak apa, coba? Yang ngerekap sampai lelah. Monggo diikuti satu demi satu. Siapa tahu ada yang kecantol kan lumayan~
Like this:
Like Loading...