Dan Aku Pulang: Rumah

17 Agustus 2012, di saat seharusnya menyaksikan upacara di TV, aku malah tersudut di pojok kanan belakang travel Maestro yang membawaku dari Bandara Minangkabau ini. Ah, lama sekali. Kakiku sudah menekuk tidak karuan. Untung saja umurku masih 25, bagaimana kalau ini terjadi 25 tahun lagi? Pasti kakiku sudah membengkak karena penyakit.

15.45, aku mengingat angka itu tampak di dashboard mobil travel persis ketika meninggalkan parkir Bandara dan memulai perjalanan panjang menuju Bukittinggi. 17.45, aku mengingat angka itu tampak di tempat yang sama ketika nama “Padang Luar” sudah tampak di sisi kiri dan kanan.

Tapi kenapa sampai 18.30, mobil ini masih terjebak di macet Simpang Tarok?

Sigh!

Mobil ini masih hendak ke Gadut, masih hendak ke Inkorba, dan Ganting terakhir. Mungkin jam 9 malam aku sampai.

“Lurus!” teriak Polisi di pertigaan yang macetnya sudah mirip Pasar Serang.

Mobil travel ini masih dalam posisi hendak belok ke kiri, ke jalan menuju arah Gadut, kalau aku tidak salah.

“Lurus! Ini nggak bisa jalan,” teriak Polisi itu lagi.

Supir travel ini mengeluarkan pose malasnya. Perjalanan dari bandara sudah cukup melelahkan, pas puasa pula, aku mencoba memahami itu. Ia kemudian mengarahkan mobil ke arah Aur Kuning dan berbelok masuk ke arah Koto Dalam.

“Kalau lewat siko, ka Ganting se dulu, Da.”

“Ganting?”

“Ganting Permai.”

Supir itu diam, tidak menolak ataupun mengiyakan.

Perempatan Bay Pass yang semakin lama tampak sempit bagiku, supir itu belok kiri. Kupikir ia menolak permintaanku, tapi ternyata tidak. Di sebelah Gon Raya, ia berbelok naik. Yah, ini jalanan yang 11 tahun lalu kulewati dengan berjalan kaki sesudah turun dari Ikabe 08.

“Turun depan ajalah,” gumamku ringan.

Oke, ini travel yang seharusnya mengantarku sampai di depan pintu rumah. Tapi buatku, berjalan sedikit mengenang memori mungkin bisa lebih berguna, alih-alih membuat orang lain sebal karena jalan ke rumahku bukanlah mudah untuk ditunjukkan. Berhenti di depan kompleks, tentu akan mempercepat mereka sampai ke Gadut atau Inkorba. Sementara aku cukuplah berjalan sedikit sambil mengenang kisah lama.

“Mokasih, Da.”

Kataku setelah menutup pintu geser mobil travel itu. Semoga selamat sampai akhir ya.

Aku berjalan memasuki kompleks berlabel “Wisma Ganting Permai” itu, perlahan dan sungguh pelan-pelan. 18.45 di daerah Sumatera Barat belumlah terlalu gelap karena matahari belum sepenuhnya terbenam, jadi aku masih bisa menikmati sisa kenangan.

Langkahku bertambah terus, sampai kemudian aku tiba di sebuah rumah.

Rumah itu, rumah tempat aku bisa menyebut satu kata: PULANG.

sumber: osopher.wordpress.com

* * *

“Kemana, Pak?”

“Mau lihat rumah kita nanti.”

“Horeee..”

Aku, kelas 3 SD, diajak Bapak melihat tempat yang disebutnya rumah kita nanti. Apapun itu, aku sebenarnya tidak tahu.

“Mana rumahnya?”

“Belumlah,” kata Bapak.

Aku hanya melihat tanah kosong, dengan sapi yang sedang buang air besar dengan enaknya plus rumpun bambu rimbun di bagian lain tanah kosong itu. Tidak ada yang lain.

Aku hanya terdiam, mencoba berimajinasi bentuk apa yang akan berdiri di tempat sapi itu berada sekarang.

Beberapa bulan kemudian, Bapak kembali mengajakku ke tempat yang sama dengan pemandangan yang sudah berbeda. Sebuah rumah mungil berwarna putih, pintu biru tua, dan papan-papan bercat ungu. Oh iya, atapnya asbes. Sebuah rumah yang hanya terdiri dari 1 ruang tamu, 1 kamar tidur, dan 1 WC, serta sebuah kran air di belakang WC.

“Kecil ya?” gumamku.

Aku hanya mendapati raut puas Bapak melihat sudah ada bangunan yang berdiri disitu, entah puas akan apa.

Beberapa bulan berikutnya, aku dibawa lagi ke tempat yang sama. Kali ini sudah ada bangunan lain disana. Sebuah bangunan plester semen, tanpa cat dengan sebuah pintu. Bangunan itu membentang dari belakang WC hingga ujung tanah yang berbatasan dengan tetangga. Di dalamnya, ruang panjang itu disekat menjadi 3 bagian.

Dan tak lama kemudian, sebuah ritual dilakoni kembali, dan Bapak-Mamak berjanji ini yang terakhir: PINDAH.

Keluarga kami adalah keluarga kontraktor alias hobi pindah-pindah mengontrak. Setiap kali sebuah rumah aku anggap cukup, pindah menjadi jawaban. Tentu saja, kontrak habis, kalau mau perpanjang mungkin harga naik, dan segala tetep bengek lain yang coba kucerna dari obrolan orang tuaku, dengan otakku yang baru kelas 3 SD.

“Ini yang terakhir kan?” tanya adikku yang cewek. Bahkan di usianya yang baru 5 tahun, ia sudah capek berpindah-pindah rumah.

“Iya.”

Maka pada suatu minggu, pindahlah keluarga kami. Menempati sebuah sudut Perumnas, sebuah tempat yang bisa kami sebut RUMAH, karena ini memang rumah milik sendiri, tidak lagi mengontrak seperti rumah-rumah sebelumnya.

Rumah ini nyaman? Itu relatif.

* * *

Aku sampai, kulihat Bapak di depan pintu, dengan setelan jas-nya yang rapi. Sejak jadi kepala sekolah, Bapak memang jauh lebih rapi. Lagipula, masak sudah punya dua anak sarjana–tepatnya tiga tapi yang satu belum wisuda–masih berdandan kayak dulu?

Aku mencoba tampil biasa, membuka pintu gerbang seperti halnya aku melakukannya dulu dengan seragam SMP.

“Weh? Nyampe juga,” kata Bapak.

Aku tersenyum saja. Yah, aku pulang, ke rumah.

Advertisement

Lampu Merah

Sebenarnya cinta itu mudah,
kalau tidak dibalut rasa.

Masalahnya, cinta dan rasa itu jadi satu.

Seharusnya cinta itu indah,
kalau tidak diselubungi beda.

Masalahnya, cinta dan beda itu serangkai.

sumber: idlehearts.com

Harusnya, cinta bisa bilang:
kapan aku harus melaju
kapan aku harus perlahan
kapan aku harus berhenti.

Harusnya, cinta bisa mencegah:
kecelakaan rasa
kecelakaan hati
kecelakaan cinta itu sendiri.

Tapi, cinta bukan lampu merah
cinta bukan lampu kuning
cinta bukan lampu hijau.

Cinta bukanlah apa-apa
Ia hanya untaian rasa milik manusia

Yang (bisa) datang dengan mudah
Yang (bisa) datang dengan sederhana
Yang (bisa) datang tanpa diduga

Dan (bisa) pergi dengan cara yang sama.

Demikian cinta
Demikian kita hidup
Karena hidup ini semata-mata cinta

🙂

Cinta Yang Tak Sama

“Vin! Kembaranmu lewat!” seru Jonas kencang-kencang.

Sontak, tawa meledak dari mulut-mulut yang ada di tangga depan kampus itu. Hidup itu kadang unik, beberapa orang yang tidak memiliki pertalian darah sedikitpun ternyata bisa mempunyai muka yang mirip. Dan kali ini Davin yang ketiban nasib menemui adik kelas yang bermuka mirip dengannya.

Sejak pria-bermuka-mirip-davin ini masuk, seluruh teman-teman Davin sudah menggunakannya sebagai sarana untuk menghina-dina. Davin sendiri lebih suka tertawa-tawa sok manis, karena memang tidak ada lagi yang bisa dilakukan. Ini adalah resiko berkumpul dengan Jonas, Olan, dan yang lainnya.

Bahwa nasib memang sedang menggariskan Davin untuk di-bully. Buktinya, tidak sampai 65 detik setelah pria-bermuka-mirip-davin itu lewat, muncullah Icha.

“Ihirrrrrr..,” teriak Olan, tak kalah kencangnya dengan Jonas.

“Tuh, Vin. Kejar! Gebetan jangan hanya untuk diceritakan, tapi untuk dijadikan pacar,” ujar Jonas, semacam pakar. Tentunya, karena Jonas sudah punya riwayat berpacaran dengan cewek dari 4 angkatan, mulai dari kakak kelas, teman sekelas dan seangkatan, teman sekelas waktu ngulang, sampai mahasiswi yang diasisteni. Kalau Jonas ngomong, kebanyakan itu praktek. Maka sebutlah ia sebagai praktisi percintaan.

“Apa sih?”

“Halah, sok cupu. Sudah sejauh mana sama Icha?”

“Sejauh timur dari barat,” jawab Davin, asal.

“Koplak.”

Tawa masih bersahutan di tangga depan kampus itu, sebuah tawa persahabatan, sebuah tawa hinaan yang menguatkan. Termasuk tawa yang membuat Davin masih dapat menyembunyikan sebuah fakta perih dari teman-temannya ini.

* * *

“Jadi gimana?”

Davin bertanya sambil mengaduk-aduk tape susu di hadapannya. Aslinya Davin memesan tape hangat dan Icha memesan susu hangat. Tapi entah karena mix-up atau hal lain, benda yang datang adalah tape susu. Sebuah minuman aneh yang mungkin memfirasatkan kejadian selanjutnya di malam ini.

“Nggak bisa, Mas.”

“Masih nggak bisa?’

“Ya, memang nggak bisa.”

“Masih sama alasannya dengan kemarin-kemarin?”

“Yup, benar sekali.”

“So, what should I do?”

“Nothing. Ya memang perasaanku ke kamu sebatas ini, Mas. Teman.”

Davin menghirup oksigen lebih dalam. Tidak banyak oksigen di tempat makan yang temboknya menggunakan milik Stasiun Tugu ini. Ada banyak asap rokok yang bercampur baur dengan asap panggangan jeroan ayam plus asap dari kopi joss.

“Boleh tanya sesuatu kalau gitu?”

“Apa, Mas?”

“Lalu kenapa kamu masih mau dekat denganku?”

“Kenapa?”

“Ehm, maksudku. Biasanya, cewek kalau sudah menolak cowok kan akan menjauhi atau bagaimana begitu.”

“Ah, siapa bilang?”

“Ya, menurut pengalaman.”

Icha tergelak. Davin memang sangat terbuka padanya, termasuk pengalamannya 20 kali ditolak cewek. Termasuk yang paling heroik ketika mengikuti Lora naik kereta api Pramex dari Lempuyangan, melakukan penembakan di atas kereta, ditolak dan kemudian turun di Klaten.

“Nggak lah, Mas. Justru aku yang nanya, sudah ditolak 3 kali, 4 sama ini, kok ya masih deket-deket aku?”

“Karena aku sayang kamu, Cha.”

Icha diam saja, mengaduk susu panas di hadapannya. Dan malam semakin larut, pertanda kehidupan lain di kota ini dimulai.

* * *

“Cieee, yang udah gandengan sama Icha. Udah sukses nih kayaknya?” seru Jonas ketika bertemu dengan Davin di depan papan pengumuman fakultas.

“Maksudnya?”

“Halah, nggak usah bohong. Atha bilang kok dia ngeliat Icha gandengan sama kamu, Vin.”

“Pacarmu bohong kali?”

“Mana ada Atha bohong, Vin? Kalau Jonas yang bohong, itu baru mungkin. Hahaha… Jadi udah jadian nih?”

“Apa sih? Nggak mudeng saya,” kata Davin sambil menggaruk-garuk kepalanya.

“Mas Jo!” Sebuah teriakan terdengar dari kejauhan. Jonas menoleh sekilas.

“Iya, Tha,” teriak Jonas. Pria playboy ini lalu berpaling ke Davin, “Ya kalau emang belum mau dipublish silahkan sih. Turut bahagia lah pokoknya, Bro. Semangat! Pacaran dulu ya. Haha.”

Tinggallah Davin dalam bengongnya. Bergandengan tangan dengan Icha adalah isi mimpinya, tapi bahkan untuk makan ke angkringan Tugu-pun mereka menggunakan sepeda motor sendiri-sendiri, bagaimana caranya mau gandengan?

Davin menerawang dalam bingungnya.

* * *

“Loh, Vin. Udah disini aja?” sapa Olan ketika memasuki ruang laboratorium.

“Dari dua jam yang lalu disini kali.”

“Eh, apa iya?”

“Iya.”

“Perasaan tadi di tangga aku ngeliat kamu sama Icha.”

“Ketularan deh nih anak.”

“Ketularan siapa, Vin?”

“Ketularan Jonas. Ketularan playboy juga nggak?”

“Syukurlah, belum.”

“Bagus.”

“Jangan mengalihkan topik, Vin. Beneran udah dua jam disini?”

“Iya.”

“Berarti tadi ngelihat siapa ya?”

“Hantu kali.”

“Oya, mungkin juga. Secara muka-mukamu itu memang sangat pasaran. Adik kelas aja ada yang mirip. Mungkin juga kamu punya kembaran di dunia lain. Ya udah, ini mau ngambil laporan doang kok. Duluan ya.”

“Ya.”

Davin semakin tenggelam dalam bingung yang mulai tak berkesudahan. Ada apa hari ini? Davin mulai lepas fokus dari eksperimennya, sampai kemudian, sebuah kemungkinan terlintas di benaknya.

“Jangan-jangan….”

* * *

sumber: love.catchsmile.com

Davin melajukan sepeda motornya dengan kecepatan biasa-biasa saja. Kebingungan yang melingkupi membuatnya berjalan sambil setengah berpikir. Ah, semoga saja kebingungannya tidak membuat Davin salah jalan dan tahu-tahu nongol di depan rumah Icha.

Bak tape hangat dan susu hangat yang menjadi tape susu hangat, otak Davin tiba-tiba meminta mata untuk melihat sebuah objek. Sweater garis-garis putih ungu. Ini mix up atau kenyataan?

Benda ini adalah kesayanagan Icha. Davin selalu melihat sweater ini ketika mereka berdua beriringan naik sepeda motor kalau hendak pergi makan. Davin bahkan tahu kalau di kanan atas sweater ini ada sedikit bagian yang tersangkut paku sehingga agak rompal. Saking detailnya.

Perlahan Davin sadar kalau ini kenyataan. Pandangannya lantas terpaku pada kenyataan bahwa orang yang menggunakan sweater itu tidak dalam posisi mengendarai sepeda motor, tapi berada jok belakang. Dan sepeda motornya bukanlah milik Icha karena Davin sangat paham nomor plat berikut bulan habis pajaknya plus berapa mur yang digunakan untuk memasang plat itu. Lagi-lagi, efek kebiasaan berjalan beriringan kalau janjian.

Otak Davin yang dipenuhi pertanyaan lantas mengarahkannya untuk bertindak bak mata-mata amatir. Davin mulai menjaga jarak sambil tetap membuntuti sepeda motor nuansa hitam merah yang menjadi target operasinya.

Empat lampu merah terlewati hingga akhirnya sepeda motor itu berhenti di sebuah tempat makan di kompleks Kridosono. Davin mengikuti namun kemudian menjauh ke arah pintu masuk stadion sepakbola. Matanya tetap awas mengamati keadaan.

Kedua orang di atas sepeda motor itu turun, melepas helm, melepas slayer, dan….

berjalan bergandengan tangan.

Davin menatap tajam dari kejauhan. Itu memang Icha. Sweaternya sudah jelas, termasuk bagian yang rusak, sama persis. Rambut panjang itu juga milik Icha, termasuk bando biru yang dikenakannya. Pipi chubby itu juga punya Icha. Ya pokoknya itu memang Icha.

Dan Icha bergandengan tangan dengan seseorang…

Keduanya menuju pintu masuk tempat makan bercat hijau, masih sambil bergandengan tangan. Tiba-tiba, si cowok melepaskan pegangan tangannya dan berlari kembali ke sepeda motornya. Icha sendiri berdiam di depan pintu masuk.

Cowok itu melihat bagian kunci kontak sepeda motornya dan mencabut sesuatu. Ah, paling kunci ketinggalan. Sambil mengantungi kunci itu, ia melihat ke sekeliling, dan Davin dapat melihat muka cowok itu dengan sangat jelas. Dan ternyata, Davin mengenalinya.

Davin mengucek-ucek matanya, lalu menampar pipinya sendiri.

Ia tidak sedang bermimpi, ini nyata. Bahwa cowok yang bergandengan tangan dengan Icha adalah adik kelasnya, si pria-bermuka-mirip-davin.

“Muka boleh sama, cinta yang tak sama,” gumam Davin, lemas. Ia kemudian menyalakan sepeda motornya dan beranjak pergi. Meninggalkan kepedihan dari 4 penolakan dan 1 penglihatan. Itu sebenar-benarnya pedih.